Adde Rosi Khoerunnisa: Pesantren adalah Miniatur Pelestarian Kebhinnekaan Bangsa

oleh

LEBAK, – Adde Rosi Khoerunnisa, Anggota MPR RI Fraksi Partai Golkar dari daerah pemilihan (dapil) Banten 1, melaksanakan sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Aula Pondok Pesantren Al Futuhiyyah, Desa Banjar Irigasi, Kecamatan Lebak Gedong, Kabupaten Lebak. Acara ini dihadiri oleh santri, pengasuh pesantren, dan masyarakat sekitar, Minggu (15/12/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Adde Rosi menekankan pentingnya peran pesantren dalam menjaga dan melestarikan nilai-nilai kebhinnekaan di Indonesia. Menurutnya, pesantren tidak hanya menjadi tempat pendidikan agama, tetapi juga wadah pembentukan karakter bangsa yang menghargai keberagaman.

“Pesantren adalah miniatur pelestarian kebhinnekaan bangsa kita. Di sini, para santri dari berbagai latar belakang belajar hidup bersama dalam harmoni, saling menghargai, dan memahami keberagaman yang menjadi identitas bangsa Indonesia,” ujar Adde Rosi dalam sambutannya.

Baca Juga:  Penjabat Walikota Serang Yedi Rahmat Mengendarai Motor Listrik: Pengalaman Baru dan Antusias

Adde Rosi juga mengingatkan para peserta akan pentingnya mengamalkan nilai-nilai Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI sebagai fondasi kebangsaan. Ia mengajak semua pihak, terutama generasi muda, untuk menjadikan pesantren sebagai contoh nyata dalam memperkuat persatuan dan toleransi.

Baca Juga:  Kemendikbud Ristek Pilih Provinsi Banten Jadi Tempat Siswa Afirmasi Pendidikan SMA/SMK

Kegiatan ini diakhiri dengan diskusi interaktif antara Adde Rosi dan para santri, di mana sejumlah pertanyaan dan pandangan kritis tentang tantangan kebhinnekaan di era modern mendapat perhatian khusus. Para peserta mengapresiasi kegiatan ini sebagai upaya memperkuat wawasan kebangsaan di kalangan generasi muda.